Seringkali kita membutuhkan pengukuran cahaya untuk mengetahui seberapa terang cahaya dalam ruangan kita. Hal ini penting, misalnya, untuk kebutuhan pencahayaan yang diperlukan untuk pemotretan, kebutuhan pencahayaan tanaman yang ada di dalam ruangan, atau bahkan menyalakan lampu secara otomatis jika cahaya kurang dari batas tertentu. Salah satu sensor yang bisa mengukur intensitas cahaya adalah MAX 44009, sebuah sensor berukuran kecil namun memiliki kemampuan yang istimewa. MAX 44009 dibuat oleh Maxim Integrated. Video ini merupakan video tutorial sederhana mengenai MAX 44009. Pengukuran dilakukan berdasarkan pengaturan default dari sensornya. Hasil pengukuran disajikan melalui Serial Monitor dan LCD 16×2 I2C. Skema breadboard, link library, kode program original, kode program modifikasi tersedia pada link berikut ini https://www.progresstech.co.id/blog/sensor-cahaya-max-44009-arduino-uno/